Pelajar Binaan Puskesmas Sulang Juarai LCC Kesehatan

Pelajar binaan Puskesmas Sulang berhasil meraih juara pertama pada seleksi lomba cerdas cermat kesehatan tingkat Kabupaten Rembang. Atas prestasi yang telah diraih mereka berhak mewakili Kota Garam untuk mengikuti lomba ke tingkat Provinsi Jawa Tengah.

Pembina serta Penanggungjawab program Pelayanan Kesehatan Peduli Remaja (PKPR) Puskesmas Sulang, Emi Setyorini mengaku sangat bersyukur dan bangga atas prestasi yang telah diraih dari peserta didiknya.

“kami sangat bersyukur atas prestasi yang telah diraih, Alhamdulillah peserta didik kami meraih juara pertama pada seleksi lomba cerdas cermat kesehatan yang digelar oleh Dinas Kesehatan Rembang”ungkap Emi.

Sementara ketiga pelajar Dewi, Bunga, dan Uznus Zaidah perwakilan dari SMA N 1 Sulang yang meraih juara pertama, mengaku sangat senang dan bangga serta mengungkapkan motivasinya untuk mengikuti kegiatan lomba cerdas cermat yang berlangsung di Aula Labkesda Kabupaten Rembang (04/09).

“kami bertiga sangat senang dan bangga, karena hasilnya sesuai apa yang kami harapkan untuk masuk final dan menjadi pemenang. Untuk motivasi kami bertiga hampir sama yakni sebagai generasi muda dan berjiwa muda harus bisa berkarya dan memanfaatkan kesempatan yang ada untuk raih sebuah prestasi yang membanggakan”ungkapnya kepada Tim Humas Dinkes Rembang.

Disamping adanya motivasi dalam diri “tentunya harus diimbangi juga dengan usaha dan kerja keras untuk belajar yang sungguh-sungguh tidak kebanyakan main, memanfaatkan masa muda dengan kegiatan-kegiatan yang positif, serta jangan lupa untuk berdoa”imbuhnya.

Adapun tujuan dari seleksi lomba cerdas cermat kesehatan yakni untuk meningkatkan pengetahuan, motivas dan pembinaan remaja dalam perilaku hidup bersih dan sehat serta mendapatkan wakil kabupaten Rembang dalam lomba cerdas cermat kesehatan tingkat provinsi.(HumasPuskesmasSulang for HumasDinkesRbg)



Tinggalkan Balasan